Banten24.com – Warga Kampung Encle, Desa Sukawali, Kecamatan Pakuhaji, Kabupaten Tangerang, digegerkan dengan penemuan sesosok mayat bayi perempuan yang masih di sertai ari-ari. Mayat bayi itu di temukan oleh warga yang sedang mengangon kambing di lokasi tersebut.
“Benar ada penemuan mayat bayi perempuan, di temukannya jam 3 sore,” kata Kapolsek Pakuhaji AKP I Gusti Moh. Sugiarto, Minggu 30 April 2023.
Gusti menjelaskan, saat itu 2 orang warga sedang mengembala kambing dilokasi tersebut, lalu tiba-tiba dia melihat ada kaki, setelah di cek ternyata mayat bayi.
“Kami sedang berupaya menelusuri pembuangan mayat bayi tersebut dengan mendatangi beberapa bidan desa yang berada di wilayah Pakuhaji kabupaten Tangerang,” jelasnya.
Saat ini, lanjut Gusti, pihaknya masih menelusuri siapa yang membuang bayi tersebut ke semak-semak.
“Kami pun masih berada di lapangan, lagi nemuin bidan bidan Desa, mana tau ada warganya yang hamil tiba-tiba sekarang tidak hamil, jika tidak ada berarti ada orang di luar yang membuangnya,” ujar Gusti.
Mayat bayi tersebut, kata Gusti, ditemukan oleh warga tergeletak tanpa di bungkus hanya di tutupi dengan dedaunan.
“Mayat bayi tersebut saat ini sudah di bawa ke RSUD Tangerang untuk di lakukan penyelidikan lebih lanjut,” pungkasnya. (Heri Btk)