Kabupaten Tangerang – Kelurahan Tigaraksa mengadakan Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) 2024 tahun anggaran 2023 di Aula Kantor Kelurahan Tigaraksa, Kecamatan Tigaraksa, Kabupaten Tangerang, Rabu (1/2/23).
Lurah Tigaraksa, H. Rama Winata yang ditemui Banten24.com mengatakan, kegiatan musrenbang ini adalah bentuk aspirasi dari masyarakat Kelurahan Tigaraksa, dalam hal pembangunan di tahun 2024.
“Ada dari pendidikan yang kami undang, yakni Kepala Sekolah baik SD maupun SMP yang ada dilingkungan Kelurahan Tigaraksa, juga RT, RW, tokoh agama, tokoh masyarakat yang mewakili tiap-tiap kampung untuk menyampaikan aspirasinya dalam penyelenggaraan pembangunan di tahun 2024 nanti,” ujarnya.
Lebih lanjut, Rama menjelaskan, ada hal-hal yang prioritas untuk di tahun 2023 ini, terkait pemberdayaan masyarakat, insfrastruktur, serta ketertiban dan keamanan lingkungan masyarakat.
Rama juga mengungkapkan, bahwa masih banyak yang belum terealisasi ditahun 2022 kemarin, dikarenakan keterbatasan anggaran dari pemerintah daerah.
“Kita maklumi, karena kita selama 2 tahun di terpa pandemi sehingga anggaran pun terpangkas. Mudah-mudahan pada kesempatan tahun ini setelah pandemi lewat anggaran pulih kembali dan bisa teralisasi.
Dia menjelaskan, bahwa masih ada hal-hal yang krusial di wilayah Kelurahan Tigaraksa yang belum kami realisasikan, seperti insfrastruktur drainase, baik di perumahan atau non perumahan.
“Yang paling krusial adalah drainase didepan Polsek Tigaraksa, apabila hujan besar terjadi genangan, dan itu menjadi PR kami. Meskipun itu kewenangan provinsi namun kami tetap selalu berkoordinasi dengan pihak Bina Marga dan Sumber Daya Air Kabupaten Tangerang untuk menyampaikan kepada pihak terkait,” jelas Rama.
Dia juga menginginkan masyarakat Kelurahan Tigaraksa sejahtera, sehat, dan mendapatkan pendidikan yang layak berkelanjutan.
“Saya juga ingin semua pihak terlibat untuk menjaga kamtibmas di lingkungan masing-masing, karena sekarang sedang marak anak muda yang ugal-ugalan atau membahayakan, dan tentunya meresahkan masyarakat, khususnya di Kelurahan Tigaraksa,” pungkasnya.
Reporter: Hendra Mandala